nusampang.com – Pengurus Majelis Wakil Cabang (MWC NU) Pulau Mandangin gelar Khotmil Qur’an dan pembacaan Maulid Simtudduror. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian agenda pekan Muharram 1445 Hijriyah, yang diselenggarakan selama sepekan.
Kegiatan Khotmil Qur’an berlangsung sekitar pukul 19.45 WIB, Senin (24/7/2023) malam yang dipimpin Ahwan PAC Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz (JQH) NU Mandangin, Kiai Lukman Hakim Mukthasyar, beserta pengurus JQH lainnya.
Ketua panitia pekan muharram 1445 H, Umar Faruk menyampaikan, tujuan kegiatan Khotmil Qur’an dan pembacaan maulid Simtudduror ini agar masyarakat semakin gemar membaca Alqur’an, serta senantiasa mencintai baginda Nabi Muhammad SAW dengan cara memujinya (bersholawat).
“Melalui kegiatan, masyarakat terus membaca Alqur’an dan selalu melantunkan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW, serta membumikan generasi pecinta Alquran dan Sholawat,”ucapnya.
Hal senada juga diungkapkan Ketua PAC JQH NU Mandangin, Kiai Nur Hasyim bahwa dengan pembacaan Khotmil Qur’an dan Simtutdduror, harapannya semoga seluruh masyarakat Mandangin mendapatkan barokah dari fadilahnya Alqur’an, serta mengharapkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW.
”Semoga kita menjadi ahli Alqur’an dan ahli sholawat, sehingga kita mendapat pahalanya,”pungkasnya. (Atiqurrahman).