nusampang.com – Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) Kabupaten Sampang melakukan silaturahmi di Rumah Sakit (RS) Ketapang dan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kedungdung, Kamis (3/6).
Dalam kunjungan itu bertujuan memberikan dukungan serta mendorong tercapainya vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Sampang.
Ketua LKNU Sampang, Hasan Jailani mengatakan kunjungan di dua lokasi tersebut selain mempererat silaturahmi juga mendukung serta mendorong terlaksana vaksinasi covid-19.
“Para nakes sebagai garda terdepan, kami mendukung penuh proses edukasi soal Covid-19 di Kota Bahari,” katanya saat dikonfirmasi.
Tak sampai disitu, rencananya kemungkinan satu atau dua minggu lagi akan melakukan kunjungan ke Dirut RS Mohammad Zayn Sampang bersama tim LKNU Sampang dengan niat yang sama.
“Topik yang kami bahas bersama Dirut RS Ketapang, pertama buka jaringan, kerjasama, juga mendukung pelaksanaan operasi bibir sumbing dan katarak yang dilalukan RS Ketapang,” jelas dia.
Sedangkan kunjungan ke Puskesmas Kedungdung sendiri, membahas seputar proses-proses penanganan selama pandemi Covid-19 khususnya di Kecamatan Kedungdung.
“Kami ketemu langsung dengan Kepala Puskesmas Kedungdung Zahruddin, banyak hal yang dibicarakan sekitar Covid-19 dan peran aktif lembaga NU yang ada, ” ungkap laki-laki yang sering disapa tretan mamak.
Dilaporkan bahwa, MWCNU Kedungdung saat ini mempersiapkan pembangunan yayasan kesehatan yang akan dikendalikan langsung oleh MWCNU Kedungdung.
“Ini menandakan bahwa beberapa MWCNU, semakin kuat berbicara soal pentingnya menjaga kesehatan di wilayah masing-masing,” tegasnya.
Kami juga bertukar ide karena di beberapa MWCNU ada keinginan besar untuk membangun unit kesehatan, fasilitas kesehatan di Kecamatan masing-masing.
“Kami silaturahmi dan kolaborasi sekaligus konsolidasi, sehingga tetap semangat menjaga kesehatan dan memberikan dukungan dalam pelaksanaan vaksin Covid-19 di Kota Bahari,” tutupnya.